Berita

Terapkan Ilmu Hasil Inkubasi, IBT Technopark, LPPM UPN Veteran Jawa Timur Fasilitasi Tenant dengan Pameran dan Demo Day




Puncak kegiatan Program Inkubasi Bisnis tahun 2023 yang dilakukan oleh Inkubator Bisnis Technopark LPPM UPN Veteran Jawa Timur di tutup dengan Pameran Produk Inovasi. Acara ini diselenggarakan dengan tujuan penerapan ilmu-ilmu yang telah Tenant dapatkan dari proses Inkubasi selama 6 bulan.

Acara yang diselenggarakan selama 2 hari, mulai tanggal 17 hingga18 Oktober 2023 itu di buka oleh Wakil Rektor III, Prof. Lukman Arif, M.Si. dalam kesempatan tersebut beliau berharap dengan adanya kegiatan seperti ini dapat meningkatkan jumlah pengusaha muda di lingkungan UPN Veteran Jawa Timur.

“Ini tidak saja menyadarkan kepada masyarakat akan pentingnya sentuhan teknologi agar meningkatkan nilai tambah tetapi juga kualitas suatu produk,” kata Wakil Rektor III UPN Veteran Jatim.

Sementara itu Kepala IBT UPN Veteran Jatim Dr. Edi Mulyadi, M.Su, mengatakan. Pameran Produk Inovasi ini diikuti sebanyak 75 peserta pameran yang terdiri dari 60 tenant  startup,pra startup dan calon startup binaan IBT Technopark LPPM UPN Veteran Jawa Timur, 3 Skema Penelitian yaitu Inovasi Teknologi Darurat (ITD), Kelompok Riset dan  Pusat Unggulan Iptek (PUI), 3 Skema Pengabdian Kepada Masyarakat yaitu UPN Mengabdi, KKNT MBKM, dan Dimas Internal. Serta 9 Tenant Binaan dari UPA PKK (Unit Pendukung Akademik  Pengembangan Karir dan Kewirausahaan UPN Veteran Jawa Timur.

Tujuan kegiatan ini untuk menunjukkan produk inovasi kepada pengunjung sekaligus memperkenalkan tentang produk inovasi yang dihasilkan oleh Mahasiswa dan civitas akademika yang dikelola Oleh LPPM dan startup-startup yang diinkubasi oleh IBT Technopark LPPM UPN Veteran jawa timur, serta sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan jumlah Young Entrepreneur dilingkungan UPN Veteran Jawa Timur, tutur beliau.

Di hari kedua ditengah padatnya jadwal, Rektor UPN Veteran Jawa Timur datang ke Giri Loka untuk sedikit memberikan motivasi ke para Startup-startup binaan Inkubator Bisnis. Beliau sempat terharu melihat semangat dan produk-produk Inovasi para tenant. Dan tidak lupa beliau dengan sangat antusias mengunjungi satu persatu booth tenant.

Pameran Inovasi Produk yang diselenggarakan di Gedung Giri Loka UPN Veteran Jawa Timur banyak mendapatkan antusiasme mahasiswa maupun civitas akademika, sekitar 700 orang yang datang mengunjungi acara tersebut. dan kebanyan produk yang dijual para tenant sold out di dua hari tersebut.